25 Desember 2011

Cerita Tragis Di Laptop Teman

Penderitaan dari orang yang punya laptop dengan specs rendah tapi ingin main game (apalagi PES 2012) ialah ketidakmampuan dari sang laptop untuk meng-install game tersebut. Itulah yang saya alami dalam beberapa hari ini, niat ingin memainkan mode "Become a Legend" di game PES 2012, malah harus terdiam ketika sang empunya laptop meng-unistall game tersebut.

Setidaknya itu yang saya alami saat mencoba memainkan game PES 2012 di laptop teman saya.

Semua berawal dari pertama kali game PES 2012 itu di-install di laptop teman gua yang bernama Novaldo. Dengan sedikit curi-curi waktu dan bersabar (bayangkan, dia itu kuliah repot-repot bawa laptop di tas tapi nggak pernah dipakai) akhirnya gua berhasil membuat file "Become a Player" (namanya diganti di seri PES yang ini) dengan nama "AZROEL".

Karakter rekaan gua itu "terdampar" di tim Prancis ; Stade Brestois 29. Dengan posisi sebagai gelandang sentral, maka kendali permainan dengan gampang gua kendalikan. Tapi gua hanya bertahan setengah musim di klub Prancis ini, hal tersebut disebabkan karena ada tawaran dari salah satu kontestan LIGA EUROPA ; PSV Eindhoven. Saat transfer paruh musim proses kepindahan ke Liga Belanda terlaksana.

Situasi di PSV tidak terlalu berbeda saat di Brestois, gua berhasil mendikte permainan dari PSV. Penampilan terbaik menurut gua ialah ketiga babak perdelapan-final LIGA EUROPA menghadapi Tottenham. Dimana karakter rekaan gua berhasil mencetak satu gol di masing-masing leg dan membawa PSV mengalahkan Tottenham dengan skor agregat 2-0.

Meski harus kandah di babak semi-final dari Malaga (yang akhirnya keluar menjadi juara), namun PSV berhasil menjuarai Liga Belanda dengan selisih dua point dari Feyernood Rotterdam. Proses juaranya bisa dibilang dramatis karena kami (PSV) menyalip Feyernood pada dua pertandingan sebelum liga berakhir. Dengan pencapaian gemilang tersebut karakter rekaan gua dihadiahi jabatan kapten tim PSV untuk musim berikutnya.

Kejutan tidak berhenti sampai disitu, pada detik-detik akhir musim ternyata karakter rekaan gua masuk dalam skuad tim nasional Spanyol yang berlaga dalam ajang EURO. Memulai babak grup dengan tertatih-tatih (imbang 1-1 melawan Rusia, imbang 0-0 melawan Portugal dan menang 3-1 dari Bosnia), namun akhirnya Spanyol berhasil menjuarai EURO. Sedangkan pemain gua berhasil merebut posisi reguler di tim nasional Spanyol setelah pada dua laga pertama mendapatkan nilai 7.0 (sebagai pemain pengganti).

Sebelum musim berganti ternyata muncul tawaran menggiurkan dari Tottenham, maka dengan berat hati gua memilih meninggalkan PSV yang seharusnya gua pimpin musim ini. Di Tottenham sendiri gua baru menjalani dua pertandingan dengan nilai 6.5 pada kedua pertandingan tersebut.

Sayangnya pada keesokan harinya dengan muka tampa dosa teman gua itu memilih meng-uninstall game PES 2012 berikut data save-nya dengan alasan ingin install datapack agar tim yang tersedia lebih banyak. Well, ternyata datapack-nya gagal juga. Memang tim jadi lebih banyak dan transfer pemainnya yang paling update, tapi jersey dari setiap tim jadi tertukar hingga menghilangkan mood gua memainkan game tersebut (at least for some time).


Rest in Piece My PES 2012 Alter-Ego
#apasih

7 komentar:

  1. ckckcck tragis banget itu mah om..

    ane juga main become legend tapi nggak dilanjutin -___- ntah lah, lebih demen main master nya ane :D

    pake jupe gitu loh

    BalasHapus
  2. hahahaha.. temannya itu memang sadis yah..

    BalasHapus
  3. @Riki : Ane emang sudah kadung demen main Become a Legend. Ya mau diapain lagi, soalnya kalau ML (Master League) udah nyobain dari jaman kapan tau.

    @Arief : Begitulah nasib tragis saya #hiks

    BalasHapus
  4. Sama, senasib!
    Mau maen PES 2012 spec-nya gak nyampe :(

    BalasHapus
  5. Lappinya kesakitan dimasukin program yang berat. Tragis bener nasibnya.

    BalasHapus
  6. @Aliv : #toss

    @[L]ain : Err.... ini nasib saya yang tragis, bukan laptop saya atau bahkan laptop temen saya =.=

    BalasHapus
  7. gan...nasib memang indah...pahamilah bahwa karakter anda tu pengen main sendiri~ bukan anda yang gerakin (?)

    BalasHapus

Dapat berkomentar menggunakan G+ namun mohon maaf tidak memperbolehkan akun anonim.

Sangat terbuka dengan segala macam komentar, apalagi yang bisa membangun untuk kemajuan blog ini.

Tidak disarankan untuk melakukan copas (copy-paste) terhadap segala tulisan di blog ini karena sewaktu-waktu dapat dilaporkan kepada DMCA Google yang menyebabkan blog si plagiat dapat dihapus dalam kondisi terparah.

Akhir kata, terima kasih sudah berkomentar ^^v

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...