27 Februari 2012

AKB49 - Renai Kinshi Jourei [ Manga Review ]

AKB48 telah menjadi idol group yang terkenal dan diakui kemampuannya di dunia musik Jepang. Bahkan idol group yang diproduseri Atsushi-sensei ini sudah mulai merambah pasar internasional.

AKB48 merupakan kumpulan 48 gadis remaja yang bercita-cita menjadi idola, namun diantara idola yang berkumpul diseluruh tim AKB48, ada satu idola yang aura kebintangannya bersinar paling terang.






Sinopsis

Minoru Urakawa merupakan anak sekolahan yang terlihat malas. Ia juga terlihat tidak tertarik saat teman-teman sekelasnya sibuk membicarakan idol group terkenal ; AKB48. Namun dibalik sikap dinginnya tersebut, Minoru ternyata memendam perasaan kepada teman sekelasnya ; Hiroko Yoshinaga. Karena rasa sukanya kepada Hiroko, suatu hari ia membuntuti Hiroko. Keputusan Minoru membawanya ke dalam konser AKB48, disana ia bertemu dengan Hiroko dan Hiroko mengatakan impiannya kepada Minoru ; ia ingin menjadi salah satu anggota AKB48 seperti idolanya ; Atsuko Maeda.

Hiroko hanya mengatakan impiannya kepada Minoru, namun dengan kemampuan vokal dan olah suaranya, ditambah stamina yang rendah, kemungkinan Hiroko untuk diterima menjadi anggota AKB48 sangatlah kecil. Minoru tidak dapat tinggal diam melihat orang yang ia suka harus melepaskan impiannya. Maka ia memutuskan untuk ikut serta dalam audisi masuk AKB48 menggunakan nama Minori Urakawa.

Minoru Urakawa - Minori Urakawa
Minori (atau Minoru) bertemu dengan Hiroko disaat audisi. Ketika sesi wawancara Hiroko yang gugup tidak dapat menjawab pertanyaan yang diajukan dengan benar, hingga ia kembali disuruh duduk sebelum sempat mengatakan sepatah katapun. Minori yang kesal melihat itu kemudian membuat sesi wawancara heboh. Ia menjawab pertanyaan "Siapa anggota AKB yang kamu sukai" dengan "Semuanya kecuali Atsuko Maeda". Minori mengatakan ia tidak menyukai Maeda karena ia menganggap Maeda terlalu malas untuk menjadi idola. Mendengar hal tersebut Hiroko secara spontan langsung menyela ucapan Minori.

Tibalah pada saat pengumuman yang lolos menjadi calon anggota AKB48. Ternyata secara ajaib Hiroko dan Minori terpilih menjadi calon anggota AKB48. Hiroko terpilih karena Atsushi-sensei kagum dengan rasa sukanya terhadap AKB, sedangkan Minori terpilih karena ia punya daya tarik khusus yang tidak dimiliki kontestan lain. Semenjak itu, dimulailah kehidupan Minori Urukawa sebagai idola dari idol group AKB48.


Review

Cerita dalam AKB49 - Renai Kinshi Jourei ini pada awalnya mirip dengan kisah cinta remaja kebanyakan. Dimana karakter pria-nya rela melakukan apapun (bahkan menjadi wanita) untuk mendapatkan cinta karakter wanita-nya. Namun setelah dibaca terus, maka bumbu "percintaan" hanya menjadi bumbu semata.

Selain itu beberapa plot ceritanya juga menarik untuk dibaca. Seperti ketika anggota AKB48 ; Mayu Watanabe mulai mencurigai bahwa Minori Urakawa itu sebenarnya adalah laki-laki. Atau cerita dimana leader dari AKB48 ; Minami Takahashi bingung akan perasaannya yang menunjukkan rasa suka kepada Minori yang ia kira wanita (padahal Minori/Minoru itu laki-laki).

Manga ini menampilkan profil lengkap personil AKB48, khususnya Tim A dan Tim K (disaat Minori harus menggantikan salah satu anggota Tim K yang tidak dapat tampil). Selain itu manga yang hanya terdiri dari 37 chapters (masih berlanjut) ini juga menunjukkan bagaimana sulitnya kehidupan sebagai idola (dalam hal ini AKB48). Perjuangan yang harus dilalui berikut segala usaha-usahanya, dan yang terpenting (menurut saya) manga ini menunjukkan kepada pembacanya bahwa dengan kesungguhan dan kerja keras dan tekad kuat tanpa mengenal kata menyerahlah kita dapat menjadi seorang idola.


20 komentar:

  1. hoooo AKB 49 karen yang keterima masuknya 2 orang? hiroko sama minoru?
    tapi mungkin gak ya cowok beneran bisa masuk satu asrama sama AKB48? pasti kaya nya ... hahaha

    kenapa ka farid suka sama AKB48?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bukaaan, dibilang AKB49 karena Minori sama Minoru itu dihitung dua orang (meski yang jadi idol cuma Minori, tapi mereka kan orang yang sama).

      Kalau beneran ada laki-laki yang jadi member AKB48 bisa heboh dunia.

      Kenapa suka ? Mungkin karena dasarnya saya suka segala macam hal-hal berbau Jepang dan konsep AKB48 yang memang unik.

      Hapus
  2. Kalo di manga, dalam menceritakan ttg perjuangan untuk meraih sesuatu seringkali dibuat dengan serius dan tidak asal, sehingga bikin pembacanya ikut semangat.

    Tp itu komik shojo (yg bikin cewek), rada males bacanya. Soalnya gambarnya sering terlalu banyak ornamennya u_u

    BalasHapus
    Balasan
    1. tapi kelihatannya stylenya bukan shoujo dat ._.

      Hapus
    2. Kalau gua lihat manga ini ga terlalu shoujo Dat, kalau karakternya terkesan feminim, ya mungkin karena mangaka sendiri harus menggambar banyak karakter cewek di manga ini.

      Hapus
  3. gak mau baca sipnosisnya :P
    baca reviewnya aja biar gak kayak di review anime code geass kemarin sampe endingnya diceritain =__=

    btw ini gambarnya bagus banget u_u
    *brb cari link download

    BalasHapus
    Balasan
    1. Udah nggak kaya' review Code Geass yang waktu itu.
      Saya sadar kalau Code Geass yang kemarin itu spoiler abis.

      Hapus
  4. AKB49 baca reviewnya sepertinya ceritanya bagus ya remaja banget...

    walaupun gak ngikutin tu edisi komik ya ikut baca postingan aja hehehe

    BalasHapus
  5. Yang aku tangkap disini memang remaja banget bang, aku kan udah dewasa #ditabok hahaha tapi aku kurang suka sih kalo soal cinta2an, asyikan juga yg lebih imajinatif dan plotnya beragam :D eniwei, reviewnya bagus! :D Lain kali review lagi hohoho biar makin banyak referensi :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Meskipun ada unsur cinta-cintaannya, tapi porsinya tidak terlalu banyak. Lebih banyak ke cerita bagaimana menjadi seorang idolanya.

      Siap, nanti akan dicoba review manga-manga yang lain.

      Hapus
  6. keren euy,,, bisa baca onlin ejuga tuh kayaknya

    BalasHapus
  7. aaah mayuyu~ btw itu manga sejak 2010 an bukan sih bang?
    dulu soalnya sempet heboh juga, cuma males donlot, belum ada yang translate dulu tuh xP

    BalasHapus
  8. Wah, lo dah baca semua chapter nya yak? komplit amat review nya...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sudah baca sampai chapter terakhir yang keluar.

      Hapus
  9. asyik neh ceritany seru sob, manga jepang memang menarik utk disimak...

    BalasHapus
  10. Beberapa chapter sebelumnya, ada JKT48 dalam manga ini, bisa dibahas gak itu? thx

    BalasHapus
  11. boleh nanya gan tempat baca komik AKB49 yg lengkap di mana ya?

    BalasHapus

Dapat berkomentar menggunakan G+ namun mohon maaf tidak memperbolehkan akun anonim.

Sangat terbuka dengan segala macam komentar, apalagi yang bisa membangun untuk kemajuan blog ini.

Tidak disarankan untuk melakukan copas (copy-paste) terhadap segala tulisan di blog ini karena sewaktu-waktu dapat dilaporkan kepada DMCA Google yang menyebabkan blog si plagiat dapat dihapus dalam kondisi terparah.

Akhir kata, terima kasih sudah berkomentar ^^v

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...