20 Mei 2013

JKT48 - RIVER [ MV Review ]

Setelah tampil memukau pada saat konser Budokan bersama seluruh idol grup 48Family, akhirnya JKT48 merilis lagu RIVER sebagai MV kedua mereka setelah Heavy Rotation. Penampilan JKT48 pada saat Budokan bisa dibilang mampu membuat seluruh penggila 48Family mau tidak mau harus mengakui kemampuan Melody dkk. yang mampu membawakan salah satu lagi paling sulit dan enerjik milik AKB48 tersebut.

Menampilkan dua member asal AKB48 ; Aki Takajo dan Haruka Nakagawa, MV RIVER seakan mendapatkan ekspetasi sebagai salah satu MV yang bisa disebut sebagai salah satu yang terbaik dari seluruh MV 48Family, setidaknya setelah melihat penampilan mereka pada event Budokan lalu.

Lagu

Meskipun masih merupakan lagu saduran dari sister grup Jepang mereka, namun pemilihan kata-kata dalam lagu RIVER ini dapat dikatakan sebagai pemilihan kata-kata paling enak didengar dan tidak terkesan 'dipaksakan' seperti lagu-lagu sebelumnya. Selain itu penggambaran sungai (RIVER) yang mirip dengan seseorang yang hidupnya akan selalu mengalir dan selalu belajar dari pengalaman mampu ditampilkan dengan cita rasa Jepang, "memasukkan makna lagu secara tersirat dan mengumpamakannya dengan hal lain".


Music Video (MV)

MV RIVER ini seakan punya tanggung jawab kepada para fans untuk memberikan MV yang luar biasa, mengingat sister grup luar negeri AKB48 asal China ; SNH48 bisa disebut tidak berhasil menyampaikan pesan dan kesan 'kuat' dalam MV RIVER itu sendiri. Oleh karena itu, MV yang rilis beberapa waktu yang lalu ini diharapkan mampu menjawab rasa haus fans akan MV berkualitas dari JKT48.

  • Apabila AKB48 menggunakan tema militer yang sedang berlatih dan bertempur sebagai penggambaran hidup yang selalu memberikan pengalaman mengalir, maka JKT48 menggunakan konsep (semacam) audisi pencarian bakat. Namun percakapan yang seakan membedakan "idol group" dengan "girlband" itu bisa dibilang sebuah kesalahan fatal yang kecil. Karena untuk kawasan asia sendiri makna idol grup dan girlband itu sebenarnya sama. Percakapan ini ditakutkan semakin meruncingkan 'perselisihan' antara kedua definisi kata tersebut.
  • Terlalu banyak adegan slow-motion, yang dapat merusak keunggulan koreo yang dimiliki JKT48. Beberapa kali adegan slow-motion mungkin dapat memberikan efek keren dan macho, namun karena terlalu banyak seakan menghilangkan feel keren dari RIVER itu sendiri.
  • Cerita MV-nya sangat baik, menceritakan JKT48 yang sedang audisi dan memasukkan flashback, dimana mereka harus melewati banyak rintangan, argumen dan pertengkaran agar dapat menghasilkan tarian seindah itu.
  • Blocking tiap member semakin padu, tidak terlihat ada space kosong diantara member. Membuat penonton mampu melihat member JKT48 ada di seluruh 'panggung'.
  • JKT48 mampu sebenarnya mampu menampilkan koreo wave yang indah dalam MV ini, sayang adegan tersebut tidak diekspos.
  • Adegan ledakan 'RIVER' di bagian akhir bisa dibilang lebih bagus ketimbang RIVER versi SNH48.

Entah maksudnya seperti apa, kemunculan dua tiang itu seakan menghalangi dua member yang berada di kanan dan kiri Melody.
Seperti yang disebutkan diatas, kehadiran dua tiang 'penggangu' malah menimbulak efek asimetris ketika duo centre (Melody dan Kinal) tampil di tengah.
Sebagai MV yang masih memiliki misi mempromosikan tiap member, efek menampilkan member sendiri maupun berdua dalam MV ini lebih enak dipandang dan terasa cool.





LIRIK LAGU




JKT...48!

Majulah ke depan! (Got it!)
Janganlah berhenti! (Got it!)
Tujuan tempat matahari terbit
Ayo langkah di jalan harapan
Penghalang adalah River! River! River!
Dan yang membentang River!
Takdirnya River! River! River!
Akan diuji River!

Buanglah keraguanmu!
Tunjukkan nyalimu!
Jangan ragu!
S'karang juga
Satu langkah maju!
Believe yourself!

Ayo maju!
Majulah ke depan!
Sebrangi sungai!! Ho! Ho! Ho! Ho!

Mimpi itu selalu
Terlihatnya jauh
Dan jaraknya terasa tidak tercapai
Batu di bawah kaki
Ayo, ambilah satu
Jadilah nekad dan coba lemparkan!

Tepat di depan matamu
Ada sungai mengalir
Luas, sebuah sungai yang besar
Walaupun gelap dan dalam
Walaupun arusnya deras
Tidak perlu ketakutan
Walaupun kau terpisah
Ya, tepian pasti ada
Lebih percayalah pada dirimu

Majulah ke depan!
Ayo terus berenang
Jangan ragu lagi! Ho! Ho! Ho! Ho!

Bila merentangkan tangan di sana masa depan
Jangan menyerah untuk yang tidak tercapai
Batu yang t'lah dilemparkan, mengabulkan impian
Suara jatuhnya pun takkan terdengar

Di dalam hatimu juga
Ada sungai mengalir
Cobaan sungai berat dan pedih
Walau tak berjalan baik
Walau terkadang tenggelam
Tak apa mengulang lagi
Dan janganlah menyerah
Di sana pasti ada tepian
Suatu saat kau pasti akan sampai

Get over it!

River!

Ah - ah - ah - ah - ah
Jangan alasan untuk diri sendiri!
Ah - ah - ah - ah - ah
Jika tak dicoba tak akan tahu
Ah - ah - ah - ah - ah
Tiada jalan selain maju! (maju!)
S'lalu (s'lalu)
Teruslah melangkah di jalan yang kau pilih!

Tepat di depan matamu
Ada sungai mengalir
Luas, sebuah sungai yang besar
Walaupun gelap dan dalam
Walaupun arusnya deras
Tidak perlu ketakutan
Walaupun kau terpisah
Ya, tepian pasti ada
Lebih percayalah pada dirimu

Di dalam hatimu juga
Ada sungai mengalir
Sungai keringat dan air mata
Walaupun kau pernah gagal
Walau dirimu terbawa arus (ayolah... ayolah... ayolah ayolah ayolah....)
Tak apa terulang lagi (Ho!!!......)
Dan janganlah mengeluh (Ho!!!......)
Genggamlah selalu impianmu
Sampai suatu saat mimpimu terkabul

Ayo sebrangilah!
You can do it!




Sumber :

15 komentar:

  1. setuju bang, kebanyakan slow motion :o

    BalasHapus
  2. latarnya sempit, kamera gak leluasa mondar-mandir

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sebenarnya menurut gue, pergerakan kameranya udah enak, blocking-an member juga udah enak. Tapi dua 'tiang' itu ngeganggu pandangan banget :|

      #IMHO

      Hapus
  3. Wah, bagus nih reviewnya, haha.
    Bukan fansnya JKT48 sih, tapi suka sama MV baru mereka.

    Blogwalking ke blog saya ya :)
    aldyond.blogspot.com

    BalasHapus
  4. hai bang.
    lagunya JKT48 yang ini emang apik banget ya :3
    bener kata bang parit tadi, kesannya 'kuat' gitu dibanding lagu yang lain :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hai dek Rene. Long time no see :3 #malahyapa

      Hapus
  5. hm... suka merinding meriang gt deh klo liat personil JKT48
    rasanya greget noh mau milikin semuanya
    hahahha cantik-cantk benerrrr

    BalasHapus
  6. kekecilan tempat narinya jdi ga enak , harusnya setidaknya kaya versi akb ._.

    dan setuju sama yg efek slow motionnya, jd asa kurang semangatnya, ga kaya pas di budokan, aku dibikin terpukau banget sama dance nya.

    tapi overall, puaz '-'9

    BalasHapus
    Balasan
    1. Versi AKB yang dilapangan landasan terbang/pacu yak?

      Hapus
  7. Bang Farit, walopun ane gak terlalu ngikutin JKT48, tapi mau sedikit komen tentang MV mereka yang baru. Menurut ane, space sama sorotan kameranya kurang luas. selain itu sebagai yang baru melihat MV mereka, ane belum bisa nangkep promo semua membernya *entah emang gue juling :D*
    Yang gue rasa dari MV ini tuh jadi semacam ada sesuatu. Bukan mistis, tapi apa gitu sesuatu yang kuat banget :))

    Maaf ya kalo sotoy-sotoy :))

    BalasHapus
  8. lagunya ngebeat-ngebeat gimana gitu. kayak pas event nippon budhokan di jepang kemareen :3

    BalasHapus
  9. klo dibandingkan sma MV versi SNH48nya, gw masih milih JKT48
    krn konsepnya yg lebih bagus, dan gerakan membernya lebih energik (menurut pengamatan gw)
    tp sayang, slow motionnya yg mengganggu... terlalu banyak..
    tp lumayan lah udh membawakan lagu yg paling ngebeat dan ditunggu2...

    BalasHapus
  10. Apapaun konsep koreonya, yang jelas makna lagunya jangan terlupakan... Lagu ini kan lagu pengobar semangat...

    BalasHapus
  11. setuju sama penulis...koreo dan fellnya bagus gilaaa...bahkan gue pikir salah satu MV terbaik..dan sang produser sama member akb saja bilang mereka iri sama MV ini...saya setuju soal slow motion yg terlalu banyak...namun kata pembuka : "idol grup or girlband" itu justru bagus buat pangsa pasar. Soalnya orang asia timur mana berani terangan terangan "nyindir" kayak begitu. Just my opinion

    BalasHapus
    Balasan
    1. 'Nyindir'?
      Itu nyindir apa blunder sebenarnya? :))

      Hapus

Dapat berkomentar menggunakan G+ namun mohon maaf tidak memperbolehkan akun anonim.

Sangat terbuka dengan segala macam komentar, apalagi yang bisa membangun untuk kemajuan blog ini.

Tidak disarankan untuk melakukan copas (copy-paste) terhadap segala tulisan di blog ini karena sewaktu-waktu dapat dilaporkan kepada DMCA Google yang menyebabkan blog si plagiat dapat dihapus dalam kondisi terparah.

Akhir kata, terima kasih sudah berkomentar ^^v

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...