14 Juni 2011

Wejangan-Wejang Bagi Pengguna Blogspot

Blog adalah bagian dari suatu situs web atau bahkan situs tunggal. Biasanya dikelola oleh individu maupun kelompok/organisasi tertentu. Blog ini biasanya diisi mayoritas dengan tulisan, tapi ada beberapa jenis blog yang mengedapankan sisi gambar (fotografis) maupun memperbanyak video atau malah berisi tentang link-link dari beberapa situs lainnya.

Biasanya para blogger (pengguna blog) yang masih awam menggunakan blog sebagai diary mereka. Sebagai tempat untuk bercerita tentang kehidupan mereka yang paling mengenaskan hingga jadi bahan tertawaan hingga kehidupan mereka yang paling menggembirakan hingga membuat iri pembacanya. Semua itu tergantung sifat dan niat si blogger itu sendiri, mau dibawa kemana blog mereka itu ? #eaaa

Kembali ke judul ....

Biasanya para blogger pemula (pertama kali membuat blog) punya niat menggebu-gebu agar blog mereka cepat terkenal, hal ini membuat mereka menjadi haus akan yang namanya "followers" dan komentar di blog mereka. Tapi terkadang mereka tidak sadar bahwa yang namanya followers dan komentar itu cepat atau lambat pasti akan datang.

katanya kembali ke judul kk >,<

Oiya, maap berjuta maap kalau ane lupa judulnya, sekarang ane akan memberi panduan dasar agar blog yang dimiliki oleh blogger pemula ini bisa (insyaallah) rame followers dan komentar #emangbloglurame #gapeduli #yangpentingnulis

#1. Punya Blog

Cara ini harus dilalui para bakal calon blogger, karena tanpa melalui tahapan ini mereka tidak bisa menyebut diri mereka blogger karena mereka sama sekali belum memiliki blog. Untuk memiliki blog bisa dilakukan langkah-langkah berikut :

*Entri ini khusus penggunan blogspot (karena ane cuma paham blogspot)

Pertama-tama pergi ke blogger.com, kemudian setelah layar terbuka kalian pilih "GET STARTED" (disarankan memiliki e-mail di gmail.com), lalu isilah semua formulir nikahan yang dicantumkan oleh blogspot tersebut, beri nama blog anda, lalu pilih template dan #plaaak anda sekarang sudah punya blog.

kira-kira seperti ini

Setelah proses ospek registrasi beres, kalian akan dibawa secara otomatis ke halaman dasbor.


#2. Mengatur Tampilan Blog

Saran gua ialah, jangan terlebih dahulu menulis entri

kenapa kk ?

Karena menurut gua nggak lucu kalau misalkan kita udah punya berjuta-juta entri #lebai tapi tempalte (tampilan) blog kita sama sekali tak terurus alias masih seperti template dasar. Cara meng-edit-nya ialah dengan memilih menu rancangan (blog berbahasa Indonesia) dan pada bagian elemen laman kalian bisa memilih mau menambahkan widget apa-apa saja agar blog kalian terliat lebih sexy dan menggairahkan untuk dibaca.

Kalau kalian masih kurang puas dengan penampakan template kalian, kalian bisa masuk ke menu perancang template. Disana ada fasilitas yang lebih baik untuk mempercantik blog anda, entah itu mengatur panjang blog maupun font/warna tulisan di widget atau entri kalian.


#3. Bikin Entri

Ini dia bagian terpenting dari suatu blog ; Entri atau postingan. Bisa diibaratkan sekitar 85% nyawa blog itu ada di bagian ini, bagian yang akan menentukan blog kalian rajin dikunjungi atau tidak. Sebenarnya menurut gua yang harus ditulis di entri ini nggak muluk-muluk, cukup tulis hal yang kalian suka dengan beberapa tambahan bumbu penyedap. Kalau misalkan kalian ingin hanya memajang gambar atau video atau apapun itu di blog kalian, itu terserah kalian. Karena menurut gua yang terpenting dalam menulis entri ini adalah kepuasan batin yang diperoleh, soal ada yang baca/komen/follow itu tergantung dari opini dan minat masing-masing pembaca.

Selain itu judul dari masing-masing postingan juga harus bisa menarik minat pembaca untuk membaca blog tersebut. Seperti kata guru SD gua "Singkat, Padat dan Jelas".


#4. Jangan Patah Semangat

Bagi para blogger pemula, bisa dikatakan wajar kalau blog kalian sepi pengunjung (baca: pembaca). Hal ini dikarenakan karena blog kalian baru saja dilahirkan secara lancar dan aman tanpa kendala yang berarti hingga keberadaannya masih belum diketahui Presiden Obama.

Solusi untuk masalah ini ialah rajin-rajin berkunjung ke blog orang lain (blogwalking), dan kalau blog yang dikunjungi memasang widget shoutbox (kalau tidak ada biasanya bagian komentar yang jadi "korban"), maka tidak akan ada dosanya kalau kalian menulis disana sebagai bukti kalian sudah bersedia mampir. Dan jangan diisi dengan kata-kata yang terkesan "terpaksa" seperti "blognya bagus, follow blog gua ya di bla..bla..bla..." atau intinya kalian meminta difollow atau dikomen seperti itu. Kesannya tidak ikhlas, dan biasanya (mungkin) owner dari blog itu akan mengganggap kalian tidak tulus datang ke blog mereka dan malah.

beginilah kira-kira ilustrasinya

Cara lain ialah bergabung ke suatu komunitas blogger atau mempopulerkan blog kalian melalui situs jejaring sosial kalian. Tapi tetap bawa kesan sopan dan tanpa unsur pemaksaan bagi mereka yang mau berkunjung ke situs kalian. Intinya "dikunjungi syukur, nggak dikunjungi disumpahin impoten nggak apa-apa"


Dan kalau ada dari pembaca yang masih bingung dengan penjabaran gua diatas, bisa ajukan pertanyaan ke shoutbox gua yang bisa ditemukan di sebelah kanan (layar komputer/CPU/Laptop) anda #promosi. Insyaallah akan gua jawab sebisa gua ^^v


Sekian
HAPPY BLOGGING ^^v





Sumber (terima kasih atas beberapa gambarnya ^^v)
http://www.blogger.com/
- http://kancut-beringas.blogspot.com/
- http://wanasedaju.blogspot.com/

14 komentar:

  1. Mantap rid...post lu tentang pengetahuan blog...salut :-)

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  3. Tulisan yang enak dibaca, enteng tapi berbobot (jadi??)...

    Kadangkala yang dilakukan kita adalah promosi buta. Yep, gw juga gila-gilaan promosi blog gw. Kadang sampe ga tau malu malahan.

    Tapi seperti ilmu ekonomi, fokuslah dulu di produk. Jangan sampai "marketing" blog yang gencar itu malah membuat "konsumen" merasa dibohongi, karena setelah dibaca ternyata blog kita ga bagus-bagus amat.. (amit-amit *ketok meja*)

    Salam kenal.. :)

    BalasHapus
  4. labelnya 'quotes'?? weww.. quotenya panjang yhaa... #plakkk *lupakan!!!

    eh..eh.. bentar. mau tanyak.
    setelah 'dan malah' lanjutannya apa yhaaa???? >,<

    eniwey,.. tutorialnya bagus. singkat. padat. jelas. dan bahasanyaaa,. resmi bo',.. bisa nih jadi naskah pidato kenegaraannya Obama. hehe :)

    dan setuju banget sama yang digambar. aku bener-bener risih kalo ada komen ato nulis di chatbox yang isinya cuma minta follow balik. diapain yah enaknya begitu itu?? :P

    BalasHapus
  5. gila...gila..gila..
    makin lama, makin berguna n brkembang tulisannya
    #peace
    hahaha
    proud to be your friend lah ^^b

    BalasHapus
  6. susah banget deh yang "jangan patah semangat" ;p

    BalasHapus
  7. iyehehehe, akhirnya om farid ikutan nulis beginian ahahahay

    BalasHapus
  8. wkwkwkw.. shoutbox nya pasti dari blog nya pina.. :D

    BalasHapus
  9. @madz : makasih ... makasih ... ^^v


    @diah : adek diah kabur setelah gagal pertamax, haha


    @boy Andri : begitulah, kadang-kadang kualitas lebih diperlukan daripada kuantitas (dan kadang-kadang kuantitas yang lebih penting). salam kenal juga


    @armae : quotes saya memang kira-kira akan seperti ini #harapmaklum :p . Saran ane buat yang digambar mah dibawa enjoy aja ^^


    @ayu : alhamdulillah, doakan semoga bisa lebih baik lagi yaaa ....


    @siti nurul : susah bukan berarti tidak mungkin, cemunguuudh #sokgahol


    @stevanus : lumayan buat tutor dasar buat temen, soalnya akhir-akhir ini ane sering ditanya-tanya soal blog #bukansombong


    @riki : bukannya disitu ada link-nya si supina yak --__--

    BalasHapus
  10. wohooo!! yahud tulisannya
    klu foto2 itu namanya photoblog. klu blog isinya video itu namanya vblog
    CMIIW

    namabahin aje ya rid
    yg jelas tetep nulis atau ngisi sesuatu di blog.
    biasanya orang menggebu bikin blog, pengen cepat terkenal
    eh, baru seminggu udah bosen
    #capedeh

    BalasHapus
  11. nggak terlalu ane perhatiin om hehehe

    BalasHapus
  12. Blog apaan ya yang lahirnya bikin gempar obama??? #Lupakan...

    Bagus mas rid, ntar kalo saya butuh wejangan lain, saya minta ke mas aja ya... #Eaaa...

    Lupa, farid kan orang padang, jadinya uda dong....

    BalasHapus
  13. bagus, tambah wawasan hehe :)

    BalasHapus
  14. Farid azroel, TOP DAH #maksa

    BalasHapus

Dapat berkomentar menggunakan G+ namun mohon maaf tidak memperbolehkan akun anonim.

Sangat terbuka dengan segala macam komentar, apalagi yang bisa membangun untuk kemajuan blog ini.

Tidak disarankan untuk melakukan copas (copy-paste) terhadap segala tulisan di blog ini karena sewaktu-waktu dapat dilaporkan kepada DMCA Google yang menyebabkan blog si plagiat dapat dihapus dalam kondisi terparah.

Akhir kata, terima kasih sudah berkomentar ^^v

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...